Terapkan Sholat Dzuhur Berjamaah di Sekolah untuk memperkokoh Tiang Agama
Sholat Dzuhur berjamaah merupakan kegiatan yang sudah
tak asing bagi warga SDN 47 Kodo Kota Bima. Setiap pukul 12.00 WIB, sekolah
selalu memberi waktu istirahat selama 15 menit agar bisa melaksanakan Sholat
Dzuhur berjamaah. Kegiatan keagamaan ini sangat bermanfaat dalam meningkatkan
tali silaturahmi antara sesama warga sekolah, baik antara siswa dengan siswa,
maupun antara siswa dengan guru. Selain itu, salat berjamaah juga dapat
membantu dalam membina karakter siswa.
Hakikatnya, peran sekolah bukan hanya sebatas mendidik
siswanya agar menjadi manusia pandai, tetapi juga membina karakter siswa agar
mampu diterima dan membawa manfaat di lingkungan masyarakat. Selama ini, ada
yang beranggapan bahwa sekolah negeri kurang memperhatikan aspek keagamaan.
Padahal, tidak seperti itu, sebagaimana terjadi di SDN 47 Kodo Kota Bima, aspek
keagamaan sangat diperhatikan di antaranya dengan Sholat Dzuhur berjamaah.
Sholat Dzuhur berjamaah bertujuan mendidik siswa
agar memiliki akhlak terpuji dan terhindar dari akhlak yang tercela. Untuk
mewujudkan hal ini diperlukan usaha yang keras, terkadang siswa lebih senang
salat sendiri-sendiri di bandingkan dengan berjamaah. Alasannya bermacam-macam,
ada yang takut karena di jam terakhir akan ada ulangan dan belum belajar, ada
pula yang beralasan belum mengerjakan PR sehingga tidak bisa salat berjamaah.
Kegiatan
ini merupakan pembiasaan untuk siswa SDN 47 Kodo Kota Bima sebelum waktu pulang
sekolah dan kegiatan ini di bimbing langsung oleh guru-guru SDN 47 Kodo Kota
Bima.