PEMBIASAAN LITERASI BUDAYA DI SDN 47 KODO, MERIAH DENGAN PENAMPILAN KAKAK KELAS PESERTA FSLN

Kota Bima, 10 Juli 2025 — Suasana halaman SDN 47 Kodo pagi ini terasa berbeda dan lebih semarak. Seluruh siswa dan guru berkumpul untuk mengikuti kegiatan pembiasaan literasi budaya yang sudah menjadi agenda rutin sekolah. Namun, kali ini terasa lebih istimewa karena diisi dengan penampilan dari kakak-kakak kelas yang akan mewakili sekolah dalam ajang Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FSLN). Kegiatan pada pagi hari ini dipimpin oleh guru piket Ibu Kartini,S.Pd dan Ibu Komalasari,S.Pd.

Kegiatan ini diawali dengan penampilan dari Putri Utami (Tami) yang membawakan cerita pendek, kemudian dilanjutkan dengan penampilan Pantomim oleh Dedi dan Aditya dan di tutup dengan penampilan ari Aliya yang menyanyikan lagu yang berjudul "Lagu Cintau untuk Mama." Para siswa menampilkan hasil latihan mereka yang telah dipersiapkan dengan serius. Tepuk tangan meriah pun mengiringi setiap penampilan.

Kepala SDN 47 Kodo, Ibu Atika, S.Pd., menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan rasa cinta budaya lokal sekaligus melatih keberanian siswa untuk tampil di depan umum.

Selain memperkaya wawasan budaya, kegiatan ini juga menjadi ajang latihan mental bagi kakak kelas yang akan bertanding di FSLN, sehingga mereka lebih siap dan percaya diri. Kegiatan ditutup dengan doa bersama dan harapan besar agar tim SDN 47 Kodo dapat mengharumkan nama sekolah di ajang FSLN nanti.

Dengan semangat kebersamaan dan cinta budaya, SDN 47 Kodo terus berkomitmen menanamkan nilai literasi budaya kepada para siswanya, agar kelak menjadi generasi yang berkarakter dan bangga terhadap warisan budaya sendiri.