PELAKSANAAN UJIAN KELAS 4 DAN 5 MENGGUNAKAN GOOGLE FORM

KELAS 4 DAN 5 MELAKSANAKAN

UJIAN MENGGUNAKAN GOOGLE FORM 



Google form adalah aplikasi google yang tujuan utamanya adalah untuk membuat form online dan survei dengan beberapa tipe pertanyaan seperti pilihan ganda hingga essay.

Namun, dalam kenyataan di lapangan, banyak pengguna menggunakan google form untuk keperluan seperti ujian online, mengumpulkan data dan lain-lain. Kita juga dapat dengan mudah mencari panduan di google dengan mengetikkan kata kunci Google Form Untuk Ujian Online.

Meski tidak sesuai dengan tujuan utama google form diciptakan, faktanya sering kita melihat google form digunakan untuk keperluan ujian online. Google form sendiri memiliki banyak kelebihan salah satunya ialah dapat digunakan oleh semua orang secara gratis dengan syarat memiliki email google. Dengan kelebihannya ini, sehingga banyak yang menggunakannya sebagai platform ujian online.

Namun selain kelebihannya tersebut tentu saja google form juga memiliki kelemahan seperti kendala jaringan dimana saat siswa melaksanakan ujian mengalami keluar masuk jaringan.